Kendari, 17 Agustus 2024 Dalam rangka memperingati hari kemerdekaan Republik Indonesia yang jatuh pada tanggal 17 Agustus, Pelita Ibu menyelenggarakan upacara kemerdekaan. Upacara ini dilaksanakan sebagai bentuk penghormatan dan perayaan atas kemerdekaan bangsa, serta sebagai wadah untuk merayakan pencapaian peserta lomba yang telah diselenggarakan sebelumnya.
Kegiatan ini diawali dengan upacara bendera yang dihadiri oleh seluruh civitas akademika, termasuk mahasiswa, staf pengajar, dan pihak manajemen. kegiatan ini tidak hanya memperingati hari kemerdekaan, tetapi juga sebagai ajang untuk mempererat tali persaudaraan di lingkungan Pelita Ibu.
Penyerahan hadiah dilakukan setelah upacara, sebagai bentuk apresiasi terhadap usaha dan pencapaian para pemenang. Hadiah-hadiah ini diberikan oleh pihak manajemen Pelita Ibu kepada para pemenang sebagai pengakuan atas dedikasi dan partisipasi mereka.
Kegiatan ini bertujuan tidak hanya untuk merayakan kemerdekaan tetapi juga untuk mempererat hubungan antar civitas akademika serta memupuk semangat kebersamaan dan kreativitas.